Sistem Informasi

Sistem adalah kumpulan elemen yang berintegrasi untuk mencapai tujuan tertentu, sedangkan informasi adalah data yang telah diolah menjadi bentuk yang lebih berarti bagi penerimanya dan bermanfaat dalam mengambil keputusan saat ini atau mendatang (Davis, 1999).

Minggu, 06 Januari 2013

Konsep Sistem Informasi: Konsep Dasar Data dan Informasi

Baiklah teman-teman sesuai deskripsi Blog saya berkomitmen untuk membagi ilmu-ilmu yang saya dapat dari perkuliahan khususnya di bidan Sistem Informasi. Kali ini masuk pada Mata Kuliah Konsep Dasar Sistem Informasi. Dimana didalamnya terdapat 9 BAB bahasan, yang akan saya posting secara berkala. Dalam Posting ini saya hanya mencantumkan deskripsi dan poin-poin penting saja, jika teman-teman berkenan silahkan download filde .doc – nya dengan dari link yang sudah saya sediakan J 



Konsep Dasar Data dan Informasi


Pokok Pembahasan :


Definisi Data 

Definisi Informasi 

Model Data 

Organisasi Data 

Pengolahan Data 

Siklus Pengolahan Data 

Penyimpanan Data 

Kualitas Data dan Informasi 




Pengertian Data


Data secara etimologi merupakan bentuk jamak dari datum yang dalam bahasa latin berarti pernyataan atau nilai dari suatu kenyataan. Pernyataaan atau nilai ini berasal dari proses pengukuran atau pengamatan atas suatu variabel dan dipresentasikan dalam bentuk tunggal atau jamak dari angka (numeric), karakter (text), gambar (image) atau suara (sound). 

Secara umum, data dapat didefinisikan sebagai nilai (value) yang merepresentasikan deskripsi dari suatu obyek atau peristiwa. (Irmansyah:2003). Data dibentuk dari data mentah (raw data) yang berupa angka, karakter, gambar, atau bentuk lainnya. Perspektif awal terhadap data menyatakan bahwa data merupakan bahan baku sistem informasi untuk menghasilkan produk informasi. 




Pengertian Informasi


Secara umum sampai saat ini kita belum bisa menggunakan istilah informasi dengan tepat, informasi sering disalah artikan dengan data mentah, data tersusun, dan kapasitas saluran komunikasi. Informasi digunakan dalam segala bidang dan memegang peranan yang penting dalam segala aspek kehidupan. Informasi diperlukan untuk membantu pengambilan keputusan dengan cepat dan akurat sehingga pada akhirnya dapat menunjang pencapaian tujuan organisasi secara lebih efektif dan efisien. Secara makro, peranan informasi Hubungannya dengan adanya kemajuan teknologi yang pesat dewasa ini, masalah yang dihadapi pun semakin besar dan bervariasi serta harus ditangani dalam waktu yang singkat. Oleh karena itu, proses pengambilan keputusan juga semakin rumit, sehingga diperlukan dukungan informasi yang berkualitas untuk mengambil keputusan dalam melakukan pemecahan masalah 

Informasi dan data sebenarnya berbeda, tetapi walaupun demikian keduanya berkaitan erat dengan waktu. Data adalah merupakan kumpulan dari simbol-simbol yang teratur yang menyatakan jumlah aktivitas, benda dan sebagainya. Sedangkan definisi Informasi adalah data yang telah diolah menjadi sebuah bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat dalam mengambil keputusan saat ini atau kemudian. Berdasarkan pengertian di atas, maka dapat diketahui bahwa informasi merupakan keluaran dari proses transformasi dimana data adalah masukannya. 




Model Data


1. Model Logika Data (Logical Data Model) 

2. Model Phisik Data (Phisik Data Model) 




Organisasi Data

Organisasi Data Secara Tradisional

1. Basis Data (Database) 

2. File (Entity) 

3. Baris (Record) 

4. Field 

5. Character (Byte) 

6. Bilangan Binary (Binary Alphabet –    Bit) 




Pengolahan Data


Definisi pengolahan data adalah proses tranformasi dari fakta-fakta mentah, terpisah, dan fakta-fakta yang belum dievaluasi menjadi informasi yang terintegrasi dan menyeluruh. Data adalah masukan dari suatu model pengolahan data yang menghasilkan keluaran berupa informasi. Pengolahan data merupakan sebuah proses yang terdiri dari aktifitas masukan (input), aktifitas proses (process) dan aktifitas keluaran (output). Dengan kata lain proses pengolahan data umumnya terdiri dari tiga tahap aktifitas yakni: 

1. Input, memasukan data yang akan diproses 

2. Proses, melakukan proses untuk mengubah input menjadi output. 

3. Output, menghasilkan hasil pengolahan data berupa informasi. 
Model Umum Pemrosesan Data
Untuk lebih lengkapnya mungkin teman-teman bisa download Konsep Data dan Informasi.doc dari akun dropbox saya. Terimakasih semoga membantu :)